Mini PC Chatreey EX1, Sekilas Terlihat Hanya Sebuah Speaker Bluetooth!
Sekilas terlihat hanya seperti blutetooth biasa, tapi ternyata punya fungsi yang lebih menarik. Ya, perangkat ini sebenarnya adalah Mini PC, yang juga punya fungsi bluetooth. Mini PC sepertinya bakal jadi tren baru, dengan beragam desain yang lebih menarik, seperti produk yang satu ini.
Spesifikasi Mini PC Chatreey EX1
Mini PC ini adalah Chatreey EX1 tampil seperti speaker Bluetooth silinder dan juga berfungsi sebagai speaker sungguhan. Perangkat ini menggabungkan fungsi komputer mini dengan speaker Bluetooth dalam satu perangkat.
Untuk PC-nya sendiri, perangkat ini dibekali dengan spesifikasi diantraranya yaitu prosesor AMD Ryzen 7 8745HS dan GPU terintegrasi Radeon 780M. Mini PC ini dibekali dengan 2 slot SODIMM untuk RAM dan 2 slot M.2 2280 PCIe 4.0 untuk SSD.
Meski ukurannnya ringkas, konektivitas yang disediakan juga terbilang masih cukup lengkap. Diantaranya ada 1x USB 4, 3x USB-A, USB 2.0, HDMI 2.1, DP 2.1, dan jack audio. Tidak hanya itu, perangkat ini juga mendukung konektivitas Bluetooth 5 dan WiFi 6 untuk performa jaringan yang cepat dan stabil.
Untuk menjaga kestabilan suhu, Mini PC ini juga sudah dilengkapi dengan Smart Cooling Fan, yang akan membuang panas dari dalam bodi. Jadi meskipun sangat ringkas, udara panas bisa tersalurkan dengan baik.
Baca Juga: Headphone Baru Audio Technica Ini Seharga Motor Sport! • Jagat Review
Sebagai perangkat audio, perangkat ini juga masih cukup mumpuni. Chatreey EX1 dilengkapi speaker stereo 10W, subwoofer mini, dan DAC 24-bit untuk kualitas suara yang mumpuni.
Meski tampil seperti speaker portabel, EX1 tidak memiliki baterai dan harus terhubung ke sumber daya listrik. Ya, tentunya karena sebagian besar ruangnya sudah dipakai untuk komponen lain.
Dibanderol mulai dari USD 479,97 atau sekitar Rp 7,9 jutaan, untuk varian dengan RAM 32GB dan penyimpanan 1TB. Menurut kalian, apakah Mini PC ini layak dilirik. Kira-kira desain mini PC apa lagi ya, yang bakal hadir di masa depan.













