Review Mesin Cuci Changhong FWF8500S: Ringkas dan Banyak Fitur

Ini mesin cuci Changhong PureCare, FWF8500S!
Ukurannya ringkas, harganya terjangkau, tapi fiturnya terbilang menarik! Ada Steam Wash yang bisa menghilangkan noda membandel dan membasmi bakteri. Ada One Touch Smart Wash, dengan dukungan AI, yang akan membantu kita menentukan setting pencucian yang pas. Memudahkan sekali! Lalu, ada “Dolphin Drum”, yang disebut Changhong punya desain yang bisa mengangkat noda dengan maksimal tanpa merusak serat kain! Mesin cuci ini juga dibekali 16 Program Pencucian, termasuk untuk Baby Care, Allergy Care, Wool, serta Down Jacket! Selain itu, mesin cuci ini pakai motor inverter BLDC, yang membuatnya dijanjikan bisa menawarkan efisiensi tinggi dan tentunya hemat energi!

Kali ini, kita akan bahas kemampuan mesin cuci dari Changhong ini!
OK, mesin cuci dari Changhong. Iya, buat yang belum tahu, Changhong itu memang bukan cuma punya TV, kulkas, dan AC saja ya! Mereka kan produsen alat elektronik rumah tangga. Jadi, wajar ya kalau produknya bukan cuma TV dan AC.
Kebetulan yang kali ini kami coba adalah mesin cuci front loading besutan mereka, FWF8500S, dengan kapasitas cuci 7 kg. Langsung saja kita mulai pembahasan mesin cuci ini, mulai dari isi paket penjualannya!
Paket Penjualan
Isi paket penjualannya:

- unit mesin cuci
- selang water inlet 1.1 meter
- selang pembuangan/drain 1.9 meter
- kabel listrik 1.9 meter
- alat pembuka transit bolt dan pengaturan ketinggian kaki
- paket dokumen
Desain Mesin Cuci Changhong FWF8500S
Mesin cuci dari Changhong ini hadir dalam warna putih, yang membuatnya terlihat sederhana, minimalis, tapi tetap menghadirkan kesan modern.
Dimensinya:

- Lebar: 60.0 cm
- Tinggi: 84.7 cm
- Ketebalan: 46.5 cm
- Bobotnya di kisaran 50 kg.
Karena ini mesin cuci front load, di sisi depan tentunya ada pintu drum tempat mencuci. Nah, Changhong tidak menambahkan penutup tambahan di pintu ini, sehingga permukaannya cekung seperti ini.

Saat pintu dibuka, terlihat ada karet segel pintu, ini menggunakan lapisan Antimicrobic alias anti bakteri. Untuk area di atas pintu, di bagian kiri ada drawer. Ini terbagi ke tiga kompartemen ya. Kompartemen di bagian depan adalah tempat untuk deterjen bubuk. Sementara kalau kita ingin mencuci dengan deterjen cair, harus kita tuang ke kompartemen kiri di bagian belakang. Untuk pelembut pakaian, bisa dituang ke kompartemen kanan di bagian belakang.

Perhatikan ya, ada penanda batas maksimal di setiap kompartemen. Jadi, jangan sampai deterjen atau pelembut yang kita tuang melebihi penanda tersebut.
Lalu, bagian di kanan drawer merupakan control panel untuk pengendalian mesin cuci. Control panel ini terdiri dari knob putar berukuran besar, yang merupakan mekanisme untuk memilih program pencucian.

Di kanan knob tersebut ada display. Ini bisa menunjukkan beberapa parameter pencucian, seperti kecepatan putar drum, suhu pencucian, serta berapa kali siklus bilas yang akan dijalankan. Sementara saat proses pencucian berjalan, display ini akan menunjukkan waktu yang tersisa sebelum proses selesai. Selain itu, kalau terjadi error di mesin cuci ini, kode error juga bisa ditampilkan di display ini.

Nah, di kiri dan kanan display, ada beberapa lampu indikator. Ada indikator mode steam dan delay end di sisi kiri, serta One Touch Smart, door lock, dan child lock di sisi kanan. Ada juga beberapa tombol pengendalian di bawah dan kanan display ini.
- Ada tombol Steam untuk mengaktifkan pencucian dengan uap
- Lalu ada tombol Rinse untuk mengatur berapa kali kita ingin membilas cucian kita. Kalau tombol ini ditekan selama 3 detik, kita bisa mengakses fitur Delay End. Ini untuk menjadwalkan pencucian ya. Jadi, proses pencucian akan selesai sesuai dengan jadwal yang kita tetapkan.
- Berikutnya, tombol Speed, ini untuk mengatur kecepatan putar drum. Kalau tombol ini ditahan selama 3 detik, ini akan mengaktifkan fitur Child Lock.
Saat Child Lock aktif, tombol di control panel ini jadi tidak bisa ditekan. Untuk menonaktifkan Child Lock, kita bisa menahan lagi tombol Speed ini selama 3 detik.

- Ada tombol Temp, ini tentunya untuk memilih temperatur air yang digunakan saat proses mencuci.
- Lalu, di paling kanan ini, ada tombol Start/Pause. Ini tentunya untuk memulai proses pencucian serta untuk menghentikan sementara proses tersebut kalau dibutuhkan. Misalnya kalau kita butuh memasukkan tambahan cucian saat proses sedang berjalan.
- Ada juga tombol yang satu ini, One Touch Smart Wash. Saat ditekan, parameter pencucian akan otomatis ditentukan oleh mesin cuci, sesuai cucian yang kita masukkan ke dalam drum.
Beralih ke area di bawah pintu. Ada Drain Cover, di bagian kanan bawah ini. Di dalamnya ada akses ke drain pump. Ini kalau kita butuh membersihkan drain pump, misalnya karena banyak kotoran yang menumpuk di dalamnya. Untuk sisi kiri, atas, dan kanan mesin cuci, ini kosong ya.


Lalu, kita ke sisi belakang. Di kanan atas terlihat ada water inlet atau tempat masuknya air ke mesin cuci. Kita bisa pasang selang air bawaan paket penjualan ke konektor ini. Sementara di kiri bawah ada drain hose atau selang pembuangan air serta kabel power. Di sisi bawah, di sini ada kaki mesin cuci yang bisa diatur ketinggiannya. Ini akan membantu kita mendapatkan posisi mesin cuci yang rata dan stabil.
















