Virtual Instrument Kenalkan “The Phantom”, Monitor 4K Transparan Dengan Kecerahan 5000 nits

Reading time:
November 11, 2025

Perusahaan asal Amerika Serikat, Virtual Instrument, perkenalkan inovasi baru lewat monitor transparan yang diberi nama “The Phantom”. Perusahaan hadirkan monitor ini bukan terfokus hanya di tampilan futuristik, tetapi juga pengalaman visual yang bisa disesuaikan antara tembus pandang dan tampilan buram layaknya monitor biasa. Menariknya, mereka mengklaim kalau perangkat ini merupakan monitor 4K transparan pertama yang punya kecerahan sampai 5.000 nits.

Monitor 4K Transparan

Berbeda dari layar transparan berbasis OLED yang pernah diperkenalkan produsen monitor lain. Perusahaan justru mengandalkan teknologi cermin ala HUD (Heads-Up Display) seperti yang digunakan di kokpit pesawat tempur di monitor 4K transparan ini. Jadi, nantinya gambar bakal dipantulkan dari layar utama ke kaca transparan, mirip cara kerja teleprompter. Hasilnya, tampilan terasa “mengambang” di udara tanpa benar-benar menutupi latar belakang di belakang layar.

Keunikan lain dari The Phantom ada pada fitur “Dynamic Opacity”, yang memungkinkan kita untuk mengatur tingkat transparansi layar sesuai kebutuhan. Jadi, kita bisa memilih tampilan semi-transparan atau menjadikannya sepenuhnya buram jika ingin fokus seperti menggunakan monitor konvensional. Setidaknya tersedia tiga mode preset transparansi yang bisa diubah secara cepat.

Monitor 4K Transparan

Spesifikasi Monitor 4K Transparan “The Phantom”

Dari sisi spesifikasi, perusahaan bekali The Phantom dengan panel 24 inci beresolusi 4K dengan rasio 16:9 dan kecerahan puncak mencapai 5.000 nits. Virtual Instrument juga mengklaim kalau mendukung cakupan warna 100% sRGB, jadi bakal cocok buat kita gunakan untuk mengedit foto atau video. Untuk konektivitas, mereka bekali monitor 4K transparan ini dengan USB-C dan HDMI yang bisa kita digunakan dengan berbagai perangkat mulai dari PC hingga konsol game.

Baca Juga: AI dan AR Siap Masuk Ruang Operasi, Jadi Asisten Baru Para Dokter Bedah

Saat ini, The Phantom masih berada di tahap akses awal (early access) dengan 10 unit pertama yang akan di distribusikan perusahaan pada kuartal keempat 2025. Perusahaan juga belum mengonfirmasi harga resmi The Phantom, tapi laporan menyebut harganya bisa menyaingi Apple Studio Display, yakni sekitar USD 1.600. Kalau monitor 4K transparan ini sudah rilis resmi, kalian tertarik nggak nih buat punya satu?

Sumber

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 11, 2025 - 0

Diablo 4 Versi China Dapatkan Banyak Sensor, Sampai Ubah Bentuk Boss

Diablo 4 menjadi game pertama Blizzard di China, setelah sebelumnya…
November 11, 2025 - 0

Call of Duty HQ di PS5 Minta Install Ulang Black Ops 6 & Warzone Pasca Update

Menjelang rilis COD Black Ops 7, Call of Duty HQ…
November 11, 2025 - 0

Where Winds Meet Capai 10 Juta Pre-Registrasi Jelang Rilis Global

Hanya beberapa hari menjelang rilis global, RPG apik Where Winds…
November 11, 2025 - 0

Rumor: MiHoYo Dikabarkan Akan Mengembangkan Game MMO Fantasy

Ekspansi miHoYo tampaknya semakin agresif, dengan munculnya kabar kreator Genshin…