Perpanjangan Garansi ASRock Untuk Motherboard P67/H67
Setelah diberitakan keluarnya Revisi B3 Chipset Cougar Point, para produsen motherboard pun bergegas menyusun strategi penggantian motherboard-motherboard yang telah beredar di pasaran. Penggantian yang cepat akan menjamin kepuasan yang dari pelanggan dan membuat mereka lebih setia kepada brand tertentu.
ASRock, sebagai salah satu produsen dengan jumlah penjualan tertinggi di dunia, memilih strategi cukup unik untuk menjamin para penggunanya tidak beralih ke lain hati. Selain mengganti motherboard yang menggunakan Cougar Point yang bermasalah, mereka juga memperpanjang garansi dari motherboard-motherboard tersebut selama setahun secara gratis. Perpanjangan ini hanya berlaku bagi motherboard yang ditukarkan sebelum tanggal 30 Juni 2011.
Tipe motherboard yang terpengaruh masalah Cougar Point dan dapat ditukarkan antara lain adalah :
- Fatal1ty P67 Professional
- P67 Extreme6
- P67 Extreme4
- P67 Pro3
- P67 Pro
- P67 Transformer
- H67DE3
- H67M-GE/HT
- H67M-GE
- H67M
- H67M/SI
Untuk mereka yang tinggal di Amerika Utara (Amerika Serikat dan Kanada) penukaran ini mungkin dapat dilakukan secara langsung. Namun, bagi kita yang tinggal di Asia Tenggara mungkin harus menunggu sedikit lebih lama mengingat shipping dari Stepping baru Cougar Point baru dimulai tanggal 14 Februari lalu dan diberitakan baru akan sepenuhnya selesai akhir April. Sementara itu, mungkin para pembaca dapat menggunakan panduan Solusi Sementara untuk Motherboard Sandy Bridge yang telah kami muat beberapa waktu yang lalu.

sumber : ASRock














