Computex 2013 Booth Raid: PQI

Reading time:
June 9, 2013
Booth PQI
Booth PQI

PQI, perusahaan yang terkenal dengan produk storage-nya ini, merupakan salah satu perusahaan yang berpartisipasi dalam Computex 2013 dan memperkenalkan produk baru mereka di ajang tahunan ini. Apa sajakah yang diperkenalkan oleh PQI dalam Computex tahun ini? Simak dalam rangkuman kunjungan kami ke booth mereka!

PQI Booth Raid - Computex 2013 (1)

Salah satu jenis produk baru yang diperkenalkan PQI adalah adapter USB ke Micro USB. Adapter ini dapat menjadi jembatan penghubung antara perangkat apapun yang memiliki koneksi USB ke perangkat lain dengan Micro USB. Beberapa perangkat tersebut bahkan sudah mendukung standar USB OTG (On The Go).

Tentu saja, sebagai perusahaan yang terkenal dengan produk storagenya, PQI memiliki beberapa produk baru dari dunia storage yang ditampilkan di booth mereka selama Computex 2013.

PQI Booth Raid - Computex 2013 (3) PQI Booth Raid - Computex 2013 (7)

Berbagai jenis perangkat storage baru PQI dipamerkan di display yang ada di booth mereka. Tidak hanya jajaran produk storage, PQI juga rupanya turut menampilkan beberapa produk power bank mereka.

Power bank yang satu ini memiliki konektor USB dan juga Lightning, sehingga bisa digunakan untuk mengisi daya produk terbaru dari Apple.
Power bank yang satu ini memiliki konektor USB dan juga Lightning, sehingga bisa digunakan untuk mengisi daya produk terbaru dari Apple.

 

PQI juga menyiapkan power bank dengan kemampuan wireless charging, sehingga bisa langsung digunakan untuk mengisi daya perangkat dengan kemampuan wireles charging.
PQI juga menyiapkan power bank dengan kemampuan wireless charging, sehingga bisa langsung digunakan untuk mengisi daya perangkat dengan kemampuan wireles charging.

 

Kreasi baru PQI juga ditampilkan dalam bentuk flash disk dengan ukuran kecil yang mengusung berbagai model menarik.
Kreasi baru PQI juga ditampilkan dalam bentuk flash disk dengan ukuran kecil yang mengusung berbagai model menarik.
PQI Booth Raid - Computex 2013 (14)

Seri produk PQI Air yang terdapat pada foto di atas ini merupakan perangkat wireless storage yang mendapatkan penghargaan dari Taitra. Perangkat ini memungkinkan penggunanya untuk mendapatkan kapasitas penyimpanan tambahan di perangkat gadget mereka dengan mentransfer file-file mereka ke PQI Air ini.

Selain itu, PQI juga memiliki flash disk dengan NFC. Pengguna bisa mengaktifkan dan menonaktifkan kunci tersebut dengan mengunci data di dalam flash disk dengan memanfaatkan NFC dari perangkat gadget. Sayangnya kami tidak berhasil mendapatkan foto produk tersebut.

Beberapa jajaran produk lain milik PQI seperti aksesoris juga turut diperlihatkan seperti pada foto di bawah ini.

PQI Booth Raid - Computex 2013 (11)

Nah, sekian rangkuman kunjungan kami ke booth PQI yang ada di Computex 2013 ini. Jangan lewatkan juga berbagai liputan menarik seputar Computex 2013 yang masih akan kami sajikan untuk Anda para pembaca setia Jagat Review!

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 12, 2025 - 0

PlayStation State of Play November 2025: Jajaran Showcase Game Buatan Jepang

[section_title title=First page title] Acara PlayStation State of Play edisi…
November 11, 2025 - 0

PlayStation 5 Tembus 84 Juta Unit Terjual Secara Global

PlayStation 5 kembali cetak rekor penjualan, berhasil tembus 84 juta…
November 11, 2025 - 0

Diablo 4 Versi China Dapatkan Banyak Sensor, Sampai Ubah Bentuk Boss

Diablo 4 menjadi game pertama Blizzard di China, setelah sebelumnya…
November 11, 2025 - 0

Call of Duty HQ di PS5 Minta Install Ulang Black Ops 6 & Warzone Pasca Update

Menjelang rilis COD Black Ops 7, Call of Duty HQ…