Sharp Resmi Perkenalkan Smartphone dan Tablet Terbaru

Reading time:
January 24, 2014

Sharp resmi meluncurkan smartphone dan tablet terbarunya yakni Aquos Pad SHT22 dan Aquos Mini SHL24. Keduanya memiliki fitur istimewa yang menjadikan dua perangkat ini patut diperhatikan. Kedua perangkat tersebut dilengkapi dengan layar IGZO yang diklaim lebih efisien dari panel LCD TFT biasa.

Penambahan Sharp pada kedua perangkat tersebut adalah memberi bezel tipis pada ketiga sisinyayang disebut dengan desain EDGEST. Tidak hanya itu,Aquos Pad SHT22 dan Aquos Mini SHL24juga dibekali dengan sertifikasi IP 57 sehingga mampu bertahan didalam air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit.

sharp aquos-pad

Aquos Pad SHT22

Aquos Pad SHT22 merupakan sebuah tablet yang dibekali layar 7 inci dengan resolusi 1920×1200 piksel. Keunggulan teknologi layar IGZO yang diusung oleh Aquos Pad SHT22, diklaim lebih hemat daya dibandingkan dengan panel LCD TFT biasa. Tablet ini dipersenjatai prosesor quad-core Snapdragon 800 Krait 400 2,3 GHz, RAM 2 GB, storage internal 16 GB. Bila storage internal dirasa kurang, tablet ini sudah dilengkapi dengan slot microSD.

Tablet Sharp ini dilengkapi dengan dua buah kamera, dimana kamera utamanya memiliki sensor 13 MP dan kamera bagian depan dengan sensor 2 MP. Sensor kamera yang digunakan pada Aquos Pad SHT22 menggunakan “Bright Sens” dengan aperture f/1.9. Fitur kamera pada tablet ini juga mampu menangkap gambar berkualitas dalam kondisi cahaya rendah dengan memanfaatkan fitur NightCatch.

Aquos Pad SHT22 yang memiliki dimensi body berukuran 104x173x9,9mm serta berat sekitar 263 gram, akan mengusung sistim operasi Android 4,2 Jelly Bean dengan daya baterai berkapasitas 4080 mAh.

sharp aquos-phone

Aquos Mini SHL24

Smartphone Sharp ini memiliki body berukuran 63x124x9,9mm dengan layar berukuran 4,5 inci. Smartphone dengan berat hanya 115 gram ini menggunakan teknologi layar IGZO dengan resolusi 1920×1080 piksel. Smartphone ini juga akan dibekali dengan prosesor Snapdragon 800 yang dipadu dengan RAM 2 GB, storage internal 16 GB, dan menggunakan baterai dengan kapasitas 2120 mAh.

Smartphone Aquos Mini SHL24 ini memiliki fitur kamera utama 13 MP di bagian belakang dengan f/1.9 aperture. Dengan menggunakan sistem operasi  Android 4,2 Jelly Bean, Sharp Aquos Mini SHL24 akan tersedia dalam beberapa pilihan warna diantaranya pink, biru, hijau kuning dan putih.

Sayangnya  hingga saat ini belum ada informasi lebih lanjut mengenai rincian tentang harga dan ketersediaan pada kedua perangkat milik Sharp ini.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Silent Hill 2 Remake Dapatkan Rating ESRB di Xbox

Gamer Xbox tampaknya akan bisa menikmati Silent Hill 2 Remake,…
November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…