AMD dan Microsoft Hadirkan Ryzen 7 3780U Microsoft Surface Edition Untuk Surface Laptop 3 15″

Reading time:
October 3, 2019
AMDRyzen3780U

Prosesor AMD Ryzen nampak mendapat sorotan khusus pada ajang Microsoft Surface Event 2019, dimana kolaborasi kedua perusahaan teknologi besar ini terlihat pada sebuah prosesor yang nantinya terpasang pada Microsoft Surface Laptop 3 15″. Ya, laptop Surface terbaru dari Microsoft akan menggunakan prosesor yang didesain khusus untuknya: AMD Ryzen Microsoft Surface Edition.

 

Ryzen 7 3780U dan Ryzen 5 3580U Microsoft Surface Edition

AMDRyzen3780U 2

AMD menyebutkan bahwa CPU Ryzen Microsoft Surface Edition ini merupakan buah kerjasama AMD dan Microsoft, untuk memberikan user experience terbaik pada laptop ultra-slim, khususnya Surface Laptop 3 15″.

Ada beberapa aspek performa dan feature yang ditonjolkan dari ‘APU’ terbaru AMD tersebut, seperti misalnya:

  • Peningkatan responsiveness dengan melakukan tuning pada ‘boost algorthm’ di Ryzen, membuat prosesor berpindah state dari idle ke ‘full boost’ secepat mungkin.
  • Pemberian unit Grafis terintegrasi (IGP) yang masih memiliki performa tinggi, ini dilakukan dengan menambah satu Compute Unit (64 shader unit) pada IGP-nya.
  • Dukungan Variable refresh-rate / FreeSync
  • Pemberian SSD beperforma tinggi untuk mengurangi waktu tunggu start aplikasi
  • Skin temperature pada device akan tetap dijaga untuk tetap nyaman untuk beban yang continuous sekalipun, baik content creation maupun gaming.

Tentu, Microsoft dan AMD juga akan memperhatikan aspek lain pada Surface 3 seperti memberikan ‘all-day battery life’, Fast Charging, dan body tipis berbobot sekitar 1.5 kg.

 

Ryzen 7 3780U

Opsi prosesor Ryzen Microsoft Surface Edition terkencang saat ini adalah Ryzen 7 3780U, dengan spesifikasi:

  • 4-Core 8-thread
  • Base 2.3Ghz, Max. Boost Clock 4 Ghz
  • 4MB L3 Cache
  • DDR4-2400 Dual-channel Support
  • Normal TDP : 15W (ada opsi cTDP 12 – 35W)
  • 11 CU ( 704 Shader Unit) Radeon RX Vega 11 IGP, 1400Mhz IGP Clock.

Tersedia juga opsi Ryzen 5 3580U dengan spesifikasi 

  • 4-Core 8-thread
  • Base 2.1Ghz, Max. Boost Clock 3.7 Ghz
  • 4MB L3 Cache
  • DDR4-2400 Dual-channel Support
  • Normal TDP : 15W (ada opsi cTDP 12 – 35W)
  • 9 CU ( 576 Shader Unit) Radeon RX Vega 9 IGP, 1300Mhz IGP Clock.

 

Surface Laptop 3 15″ – Bukti Kalau AMD Ryzen Semakin Dipercaya?

 

Surface Laptop 3

Partnership antara AMD dan Microsoft bukan sebuah hal baru, mereka sudah sejak lama sekali bekerjasama seperti pada pengembangan console Xbox. Namun baru kali ini Microsoft mempercayakan produk laptop premium unggulan mereka pada tangan AMD. Ini merupakan sebuah langkah besar yang berpotensi membuat AMD sebagai penyedia teknologi semakin dipercaya oleh vendor-vendor laptop lain.

(Melihat bahwa poin spesial dari CPU khusus ini ada pada bagian Integrated Graphics-nya, kami sendiri berharap kerjasama ini juga akan memberi hasil positif pada beberapa aspek lain, seperti pengembangan dan dukungan driver yang lebih optimal bagi Ryzen APU pada umumnya)

Surface Laptop 3 15″ akan ditawarkan mulai pada harga 1199 USD.

 

Sumber:

AMD Community Blog

Windows Blogs

AMD Ryzen 7 3780U Product page

 

 

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…

Gaming

November 6, 2025 - 0

Rockstar Games Berikan Klarifikasi Perihal PHK Massal di Akhir Oktober 2025

Rockstar Games akhirnya angkat bicara soal PHK massal yang terjadi…
November 6, 2025 - 0

ARC Raiders Dinobatkan Sebagai Shooter Multiplayer Murni Terbaik di Dekade Ini

Tingginya nilai review untuk ARC Raiders menjadikannya shooter multiplayer murni…
November 6, 2025 - 0

Steam Deck Tambahkan Fitur Download Ketika Layar Dimatikan

Setelah sekian lama diminta oleh penggunanya, Steam Deck akhirnya tambahkan…
November 5, 2025 - 0

Paten Kontroversial Nintendo Diperiksa Ulang Kantor Paten Amerika

Perang paten Nintendo untuk menjegal Palworld di pengadilan akhirnya timbulkan…