Bug Pada Google Calendar
Pengguna Google Calendar berhati-hatilah dalam memberikan nama event di dalam aplikasi ini, karena ada kemungkinan Anda malah akan melakukan sharing event dengan orang lain. Google Calendar memiliki feature “pintar” untuk menginterpretasi nama sebuah event pada aplikasi mereka, namun sebuah bug pada feature ini muncul yang memungkinkan Google Calendar mengundang orang lain ke dalam event tersebut.

Caranya seperti ini, bila Anda membuat event baru di Calendar dengan menggunakan nama email seseorang sebagai judul, maka ada kemungkinan orang tersebut akan dinotifikasi dalam event tersebut, tanpa kita ketahui lebih lanjut. Bug ini pertama kali dikemukakan oleh Terence Eden, seorang developer yang bingung dengan penemuannya ini.
Walaupun begitu, bug ini tergolong tidak sengaja dan hanya akan muncul pada keadaan tertentu. Google sendiri telah menginformasikan Eden “masalah ini memiliki dampak minimal dalam hal keamanan pengguna kami.” Walaupun secara keamanan tidak terlalu membahayakan, namun bug ini mungkin akan kelihatan runyam misalnya bila Anda salah mengirim event kepada orang-orang yang tidak perlu tahu mengenai event tersebut.
Google sendiri telah mengetahui masalah tersebut dengan Google Calendar dan sedang mengembangkan perbaikan terhadap bug ini.















