Dell World 2015

Reading time:
October 21, 2015
Dell World 01

Dell World merupakan acara tahunan yang digelar oleh salah satu perusahaan penyedia solusi terkemuka di dunia IT, Dell. Tahun ini, Dell World 2015 digelar di Austin, Texas, Amerika Serikat, kota yang sekaligus menjadi markas besar dari perusahaan tersebut. Jagat Review, sama seperti Dell World 2014 lalu, berkesempatan untuk meliput acara Dell World 2015!

Di Dell World 2015 ini, Dell akan banyak membahas bagaimana perjalanan mereka dalam menghadirkan solusi end-to-end computing untuk jutaan konsumen mereka di dunia, mulai dari end user hingga enterprise. Dell sendiri memang memiliki berbagai solusi, mulai dari tablet dan laptop untuk end user, server, storage, software, hingga paket solusi untuk data center dan cloud. Beberapa solusi terbaru untuk tren terkini di dunia IT, seperti big data dan IoT, pun akan turut diulas di acara ini.

Dell World 05
Press Lounge di Dell World 2015
Dell World 06
Press Lounge yang disediakan Dell cukup nyaman. Hanya saja, karena foto ini diambil di pagi hari waktu setempat, belum banyak wakil media dari seluruh dunia yang datang ke area ini.

Selain pembahasan tersebut, Dell pastinya juga akan memperkenalkan berbagai solusi terbaru mereka di acara ini. Dell sendiri akan membuka berbagai sesi media untuk melihat langsung berbagai solusi terbaru tersebut.

Akuisisi EMC oleh Dell

Tidak ketinggalan, kabar terkini yang cukup mengejutkan yang baru saja muncul dari Dell, terkait akuisisi EMC, juga akan menjadi topik pembicaraan di Dell World 2015 ini. Seperti diketahui, beberapa hari lalu kabar terkait “akuisisi terbesar di dunia IT” senilai US$ 67 miliar baru saja muncul. Tentunya, di acara ini, Dell akan mulai membahas beberapa hal terkait proses akuisisi yang tengah berjalan itu.

Liputan Langsung dari Austin, Texas

Dell World 02

Meliput langsung Dell World 2015, tim Jagat Review diwakili oleh sang kapten, Dedy Irvan, yang sejak hari Minggu lalu telah berangkat ke Austin, Texas, Amerika Serikat. Acara ini sendiri akan berlangsung hingga tanggal 22 Oktober waktu setempat, atau tanggal 23 Oktober di Indonesia. Untuk kemudahan Anda, kami akan merangkum berita-berita menarik dari Dell World 2015 di artikel ini!

Berikut ini daftar artikel dari Dell World 2015:

Dell World 2015: Keamanan End-to-End Terbaru untuk Atasi Serangan Digital

Dell World 2015: Solusi Baru Datacenter untuk Efisiensi dan Keamanan

Dell World 2015: Analisis Big Data yang Lebih Baik

Dell World 2015: Kemesraan Dell dan Microsoft di Acara Pembuka

Dell World 2015: Mudahnya Adopsi Hybrid Cloud

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

November 8, 2025 - 0

Review Axioo Hype-R X8 OLED: Laptop AMD Ryzen PRO Rp 8 Jutaan

Setelah sebelumnya menggunakan prosesor Intel, Laptop Axioo Hype-R kini hadir…
November 7, 2025 - 0

Review Acer Swift Go 14 AI (2025): Desain Cantik, Layar Mewah, Baterai Tahan Seharian!

Ini adalah laptop yang cocok banget diajak kerja outdoor. Karena…
November 4, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming feat. HP – Part 4: Ini Rahasia Kenapa Performa Laptop Gaming Lebih Kencang!

Kita semua tahu Laptop Gaming itu bisa kencang karena menggunakan…
October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…

Gaming

November 8, 2025 - 0

Square Enix Ingin Sertakan AI Dalam Proses Development Game

Square Enix ungkapkan rencana mereka untuk lebih banyak libatkan faktor…
November 8, 2025 - 0

Square Enix Gelar PHK Massal Untuk Restrukturisasi Publishing Global

Square Enix menjadi sorotan setelah laporan adanya PHK massal global,…
November 7, 2025 - 0

Penundaan Rilis Kedua GTA 6 Kembali Jatuhkan Harga Saham Take-Two Interactive

Penundaan rilis kedua untuk GTA 6 ternyata tidak hanya membuat…
November 7, 2025 - 0

GTA 6 Ditunda Lagi, Rilisnya Mundur ke November 2026

Rockstar Games kembali menunda rilis GTA 6, yang sebelumnya direncanakan…