Apacer Hadirkan SSD Baru Terjangkau dari Seri Panther

Reading time:
June 23, 2016
Apacer AS340 PANTHER SSD 04-LOW

Melihat potensi kebutuhan SSD yang mulai meningkat di pasaran, satu persatu produsen storage berbasis NAND memperkenalkan lini produk SSD (Solid State Drive) terbarunya, dan salah satunya adalah Apacer. Produsen ternama penyedia modul DRAM asal Taiwan ini kembali meluncurkan SSD terbaru dari seri Panther yakni AS340.

SSD ini bisa dikatakan sebagai seri lanjutan dari generasi sebelumnya, yaitu Apacer AS330 Panther yang diluncurkan pada Oktober 2015 lalu. Akan tetapi, pihak produsen mengklaim bahwa SSD AS340 Panther ini bakal dibanderol dengan harga cukup terjangkau.

Didukung dengan interface SATA III 6 Gb/s, Apacer AS340 Panther diklaim mampu menghantarkan kecepatan sequential Read dan Write hingga 505 MB/s dan 410 MB/s. Dengan kecepatan yang dimilikinya, sang produsen menyatakan bahwa SSD barunya ini cocok digunakan untuk para gamer pemula yang ingin meningkatkan performa PC-nya dengan budget terbatas.

Apacer AS340 PANTHER SSD 05-LOW

Selain cocok digunakan untuk kalangan gamer, SSD ini cocok bagi para pengguna PC lainnya yang ingin merasakan performa jauh lebih baik pada PC desktop atau laptop yang digunakan. Pihak Apacer telah menyediakan beberapa fitur ECC (Error Correction Code) untuk meminimalisir terjadinya data error, sehingga memungkinkan umur SSD jadi lebih panjang serta tersedia pula dukungan TRIM.

Pihak Apacer akan menyediakan beberapa pilahan kapasitas pada SSD AS340 Panther ini di antaranya 60GB, 120GB dan 240GB. Didukung dengan garansi selama 3 tahun, pihak Apacer juga telah menyediakan dukungan software widget yang dirancang khusus untuk SSD yang memungkinan para penggunanya dapat melakukan pemeriksaan status update firmware SSD dengan cepat.

Share
Load Comments

Gadget

October 19, 2025 - 0

Review Infinix GT 30: Smartphone Gaming Padahal Aslinya All-Rounder!

Ini adalah Infinix GT 30! Ya, hape ini adalah versi…
July 10, 2025 - 0

Fossil Hadirkan Dua Jam Tangan Kolaborasi Marvel Fantastic Four

Fossil mengumumkan hadrinya dua jam tangan eksklusif hasil kolaborasi Marvel…
June 18, 2025 - 0

Review “Singkat” Samsung Galaxy S25 Edge: Smartphone Pemicu Pro-Kontra! Sebaik/Seburuk Itu?

Ini hape yang memicu Pro-kontra.  Banyak orang, bahkan kami pun…
June 17, 2025 - 0

Review Amazfit Active 2 Square: Smartwatch “Kotak” yang Klasik, Canggih, dan Baterai Awet!

Kalian sedang cari smartwatch bentuk kotak yang canggih, baterai irit,…

Laptop

October 28, 2025 - 0

Review Acer Nitro V 15 (2025): Laptop RTX 5050 Ternyata Sekencang Ini!

Ini Laptop Gaming terjangkau dari Acer dengan GPU RTX 50…
October 27, 2025 - 0

Seri Mengenal Laptop Gaming – Part 3: Ini yang Bikin CPU dan GPU Laptop Gaming Lebih Kencang!

Yang namanya laptop gaming harus punya performa kencang. Apalagi kalau…
October 24, 2025 - 0

NPU Di Laptop Snapdragon: Apa Itu NPU? Apakah Laptop Snapdragon Beneran Kepake NPU-nya?

Kali ini kita akan bahas mengenai NPU atau Neural Processing…
October 22, 2025 - 0

Review Toshiba 75C350RP: Smart TV Layar Besar dengan Kualitas Memadai, Harga Merakyat!

 Toshiba 75C350RP Smart TV ini punya layar besar, 75”! Tapi,…

Gaming

November 1, 2025 - 0

Netflix Dikabarkan Berusaha Akuisisi Warner Bros Games

Demi memperluas kekuatan di industri gaming, Netflix dikabarkan tertarik untuk…
November 1, 2025 - 0

Tencent Serang Keabsahan Karakter Aloy Terkait Tuntutan Light of Motiram

Setelah Sony serang Tencent atas tuntutan terhadap Light of Motiram,…
November 1, 2025 - 0

Fortnite Hadirkan Fitur Companion Pada Mini Season The Simpsons

Setelah cukup lama ada di ranah rumor, akhirnya Epic Games…
November 1, 2025 - 0

Animal Crossing: New Horizons Siapkan Update Besar & Versi Switch 2

Animal Crossing: New Horizons melangkah ke Nintendo Switch 2 dengan…